6th anniversary

December 10, 2009 at 3:31 am

Udah lama gak update blog…hmm..entah knapa ya hr ini pgn posting ‘sesuatu’. Tepat 07 Des 2009 kmaren adalah ulang tahun pernikahan kami yg ke 6. Alhamdulillah..6 tahun sudah kita lalui bersama..semoga masih ada kesempatan buat kita untuk 6 tahun dan 6 tahun berikutnya.
Semoga kita menjadi orang tua yg lebih dewasa, bijaksana, menjadi contoh..panutan yg baik buat anak-anak. Menjaga dan membimbing amanahNya ini dg sebaik-baiknya. Aminnnn…
Kmaren juga dapet sebuah surat dari suami..ehm..isinya bkin terharu sekaligus malu..sebenernya istrinya ini masih sgt jauh dr sempurna..masih hrs terus belajar..
(Kado pernikahan dr papa..abi tercinta..terima kasih pa…)
Kado Pernikahan

Selasar panjang itu akan kita lalui dan pasti akan sampai kita diujungnya, sebuah penantian yang menjadi perlombaan orang-orang sholeh. Jalan yang senantiasa meminta untuk dipilih, karena hidup memang pilihan, ada baik dan buruk, pahala atau dosa, manis atau pahit, pintar dan bodoh, diatas maupun bawah, serta pilihan-pilihan lain dalam ceruk kehidupan yang dalam yang akan kita pilih dengan tawakal. Masih belum ada seperempat dalam hitungan manusia selasar panjang itu, tapi bisa jadi tinggal seperempat takdir hidup kita dalam hitungan langit.
Apa yang bisa kubalaskan buat Umi atas kado-kado yang tersaji dan tersuguh setiap harinya, dengan ikhlas umi bangun pagi buta sehabis sholat shubuh menyiapkan masakan untuk sarapan pagi, sementara anak-anak masih terlelap tidur. Ketulusan untuk menyediakan waktu merapikan dan memandikan anak-anak sehabis bangun, kerelaan dari hati atas nasehat-nasehat dewasa buat anak-anak disela-sela sore sehabis kerja, keceriaan dalam hari-hari mendampingi suami, ketegaran umi menampung setiap keluh kesah dan curahan hati seorang suami, kejujuran ketika menjaga amanah keluarga, Kelembutan hati yang terpancar saat membimbing anak-anak yang kelak akan terjaga dalam segala kesholihan, Ketegasan untuk meluruskan mana yang benar dan mana yang salah, Kecerdasan dalam menyelesaikan setiap masalah di rumah, Kecermatan Umi, Keluwesan, Keluguan, Kesederhanaan yang semua mampu terpancar dalam keindahan dan pesona seorang Umi. Ya Alloh…rasa syukur yang akan senantiasa teriring dalam setiap alunan do’a -do’a ku dalam hening dan dinginnya malam-malam-Mu, Ridhoilah dan Karuniakanlah kepada kami hati yang senantiasa tunduk, tawaduk dan ikhlas kepada-Mu.
Hari ini genap 6 tahun tak terasa usia pernikahan kita. Semoga Alloh azza wa jalla senantiasa mengirimkan beribu malaikat-malaikatnya untuk menjaga dan meneduhkan hati dan keluarga kita, mendo’akan dan memohonkan ampun kepada kita, membawa hembusan aroma Jannah untuk kita, Duriyah kita dan jundi-jundi kita, mewujudkan setiap mimipi-mimpi dan harapan kita. Amin Ya Robbal alamin.
Dari Suamimu, Abi Fadhil dan Nabiha.

Entry filed under: adek fadhil, fadhil.

Pisang Bakar Coklat Keju ..karena semua orang indonesia harus punya laptop..


Banner

Blogger Ngalam

Blog Stats

  • 64,046 hits

Archives

Top Clicks

  • None